Cara membuat twibbon di Hp tanpa aplikasi saat ini bisa dilakukan siapa aja dimana saja bahkan yang tidak punya keahlian mendesain sekalipun. Kecanggihan teknologi membuat banyak perkerjaan menjadi lebih praktis dan mudah termasuk urusan desain, misalnya saja Twibbon.
Nah twibbon adalah sebuah desain grafis berupa frame yang biasanya menjadi bingkai foto. Desain twibbon umunya dipakai ketika ada sebuah event acara, seperti ulang tahun, hari kemerdekaan, ucapan dan lain sebagainya.
Di dalam desain twibbon biasanya terdapat tulisan berupa ucapan serta pastinya bagian kosong (transparan) yang nantinya digunakan sebagai tempat foto pemakai twibbon. Tentunya desain disesuaikan dengan tema dan acara yang diadakan.
Jika dulu membuat desain twibbon harus dengan software di komputer, sekarang kalian bisa buat twibbon sendiri di Hp bahkan tanpa aplikasi tambahan. Langsung saja simak penjelasan lengkap dari Halamantutor berikut.
Baca Juga: 4 Cara Hapus Sistem Data di iPhone Biar Penyimpanan Lega dan Gak Lemot
Cara Membuat Twibbon Tanpa Aplikasi di Hp
1. Cara Buat Twibbon di Hp Lewat Twibbonize.com
- Jalankan web browse di Hp, bisa pakai Chrome atau lainnya.
- Setelah itu buka situs twibbonize.com
- Sebelum membuat twibbon silahkan login terlebih dahulu. Kalian bisa pakai akun Google ataupun Facebook.
- Jika sudah berhasil login, klik tombol Start Campaign.
- Langkah berikutnya pilih frame atau tamplate twibbon yang kalian inginkan.
- Kemudian tekan tombol Browser Image maka kalian akan masuk ke galeri Hp.
- Silahkan pilih foto mana yang ingin kalian masukkan ke dalam twibbon.
- Kalian juga bisa mengedit twibbon sesuai kebutuhan.
- Jika sudah, klik tombol download untuk menyimpan hasil twibbon ke galeri Hp.
- Selesai.
2. Cara Buat Twibbon Tanpa Aplikasi Lewat Postermywall.com
- Jalankan browser lalu masuk ke website id.postermywall.com.
- Setelah situs terbuka, selanjutnya klik menu Create Design.
- Selanjutnya pilih salah satu template twibbon yang ada.
- Berikutnya kalian bisa atur ukuran, desain dan tulisan sesuai selera.
- Kemudian klik tombol Simpan jika proses pengeditan sudah selesai.
3. Cara Membuat Twibbon di Hp Via Twibbon.com
- Kunjungi situs web twibbon.com melalui aplikasi browser.
- Sama seperti sebelumnya, lakukan login terlebih dahulu dengan akun Facebook maupun Google.
- Selanjutnya klik Start Campaign dan kalian akan masuk ke halaman Campaign Details.
- Nah disini kalian bisa menuliskan informasi seperti nama kegiatan, deskripsi dan alamat email.
- Jika sudah tekan menu I’m Happy, Continue! Maka kalian akan diminta untuk meng-upload foto yang akan dimasukkan ke dalam twibbon.
- Kalian juga bisa melakukan edit desain twibbon sesuai style kalian.
- Terakhir untuk menyimpan desain, kalian dapat menekan tombol Save dan tunggu sampai desain terdownload.
- Selesai.
4. Cara Membuat Twibbon di Hp Lewat Pixlr
- Masuk ke alamat pixlr.com/id dengan ponsel kalian.
- Kemudian pada tampilan utama, pilih menu Pixlr Editor.
- Setelah itu unggah foto atau gambar yang akan di jadika Twibbon.
- Langkah berikutnya double klik di bagian padlock agar berubah menjadi checkbox.
- Selanjutnya tambahkan layer baru yang ada di bagian kanan kemudian pindahkan layer ke bawah foto yang diupload tadi.
- Selanjutnya kalian tinggal edit sja ukuran dan rasio twibbon yang diinginkan.
- Kalian dapat berkreasi desain sesuai selera.
- Terakhir klik Save As untuk menyimpan.
- Selesai.