Cara mengatasi Hp Xiaomi restart terus banyak dicari akhir-akhir ini, mengingat smartphone asal China ini memang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Harganya yang relatif terjangkau dengan spesifikasi gahar membuat Hp ini diidamkan banyak orang.
Akan tetapi nyatanya ponsel pintas Xiaomi ini juga tidak lepas dari beberapa kendala, salah satunya adalah reboot atau restart sendiri terus menerus. Hal ini tentu sangat menganggu, bayangkan saja misalnya kita sedang asik bermain game atau menonton, tipa tipa Hp restart sendiri.
Pasti menjengkelkan bukan dan membuat penggunaan jadi tidak nyaman. Masalah tersebut bisa terjadi karena beberapa sebab. Maka dari ini untuk lebih jelasnya kalian bisa simak penjelasan dari Halamantutor.xyz sebagai berikut.
Penyebab Hp Xiaomi Restrat Terus Menerus
Masalah Hp Xiaomi restart sendiri biasa sidebut dengan bootloop yang mana ponsel akan mati sendiri kemudian hidup lagi terus menerus tanpa menekan tombol power. Bahkan ada yang stuck di logo saja.
Maka dari itu kalian harus mengetahui penyebab Hp Xiaomi restart sendiri terus menerus agar nantinya kalian bisa memperbaiki masalah tersebut dengan benar.
Berikut beberapa penyebabnya:
1. Memori Penuh
Walaupun Hp Xiaomi saat ini diberikan spesifikasi besar, namun jika ruang penyimpanan penuh tentunya itu juga bisa mengganggu performa ponsel. Itulah kenapa Hp Android restart sendiri.
Bahkan ini terjadi di Redmi Note 8 atau note 9 yang notabennya punya spesifikasi yang mumpuni.
2. Ponsel Terlalu Panas
Penyebab Hp Xiaomi restart terus menerus selanjutnya adalah karena ponsel mengalami overheat atau terlalu panas.
Buat kalian yang terlalu lama bermain game tanpa henti atau membuka banyak aplikasi yang membuat kinerja chipset jadi lebih berat dan suhu Hp jadi panas.
Jika sudah begini, coba biarkan Hp Xiaomi terlebih dahulu selama beberapa jam untuk munurunkan suhu ponsel.
3. File Sampah Menumpuk
Biasanya ketika menggunakan Hp seharian, maka akan banyak file sampah yang menumpuk, bahkan terdapat file virus yang bisa mengganggu RAM, CPU, dan GPU. Itulah kenapa Hp Xiaomi manti sendiri.
4. Baterai Rusak
Bukan hanya dari software, akan tetapi dari komponen ponsel juga bisa menjadi penyebab Hp Xiaomi mati sendiri dan restart terus menerus. Salah satunya dari baterai Hp, ketika baterai rusak misalnya gebung, biasanya baterai akan cepat habis.
Selain itu Hp akan sering restart terus menerus. Hal ini karena baterai memegang peran penting dalam komponen ponsel agar dapat menyala.
5. Ada Kerusakan Sistem
Buat kalian yang Hp nya di root, rentan mengalami kerusakan pada sistem. Begitu juga jika dilakukan flash rom. Ketika Hp stuck di logo, bisa dipastikan ada kerusakan pada sistem.
Itulah kenapa bisa Hp Xiaomi kalian mati sendiri.
6. Terlalu Banyak Menjalankan Aplikasi
Ketika Hp kalian punya kalian punya spesifikasi yang kecil, membuka banyak aplikasi secar bersamaan tentu akan membuat pemakaian RAM jadi lebih tinggi.
Hasilnya ponsel akan ngelag, lemot dan akhirnya mati sendiri. Terkadang akan sulit atau membutuhkan waktu lama ketika menyalakan kembali.
Cara Mengatasi Hp Xiaomi Restart Terus Menerus
Setelah kalian mengetahui penyebab dari Hp Android Xiaomi yang sering mati sendiri, selanjutnya coba beberapa trik di bawah ini untuk mengatasinya.
1. Restart Secara Manual
Cara pertama yang mudah dilakukan adalah dengan merestart Hp Xiaomi secara manual. Jadi sebelum ponsel mati sendiri, silahkan kalian reboot secara manual dengan menekan tombol power.
Dengan begitu sistem akan kembali berjalan secara normal dan semua bug akan dihilangkan. Cukup mudah bukan untuk dilakukan.
2. Hapus Cache
Seperti yang di sebutkan dipenyebab di atas jika file sampak yang menumpuk dapat menyebabkan Hp restart sendiri. Maka dari itu sikahkan harus cache dan file-file sampah yang ada di Hp Xiaomi kalian, sehingga kerja ROM dan RAM jadi lebih optimal.
Untuk cara menghapus cache Hp Android kalian bisa melakukannya lewat menu Settings ataupun menggunakan aplikasi Cleaner.
3. Update OS
Ada lagi cara mengatasi Xiaomi Restart terus yaitu dengan mengupdate OS. Hal ini karena jika kalian masih menggunakan OS jadul, ada kemungkinan banyak komponen sistem yang tidak kompatibel dan support dengan sistem baru.
Sehingga akan muncul banyak bug dan error yang menyebabkan Hp Xiaomi sering mati sendiri. Maka dari itu silahkan update OS agar nantinya masalah bisa teratasai.
4. Hapus Data Aplikasi
Metode ini mirip dengan cara sebelumnya dimana kita akan menghapus cache untuk meringankan beban ponsel. Akan tetapi bedanya kita hanya akan menghapus cache dan data aplikasi tertentu saja yang sekiranya banyak menggunakan RAM dan ruang penyimpanan.
Dengan tujuan agar memori lebih lega. Berikut langkah-langkahnya:
- Pertama masuk ke menu Setting Hp Android.
- Setelah itu gulir ke bawah dan pilih Application Manager.
- Selanjutnya pilih aplikasi yang data dan cache nya ingin dibersihkan.
- Kemudian masuk ke bagian Storage, gulir ke bawah dan klik Clear data.
- Lakukan hal yang sama pada aplikasi lainnya.
Cara ini tidak akan menghapus aplikasi dari perangkat Hp melainkan hanya menghapus data yang tersimpan di dalamnya.
5. Hapus Beberapa Aplikasi
Jika cara sebelumnya hanya menghapus data dan cache dari sebuah aplikasi saja, apabila belum berhasil juga maka coba hapus beberapa aplikasi yang terinstal di Hp kalian untuk mengatasi Hp Xiaomi restart sendiri terus.
Karena dengan menghapus beberapa aplikasi, bisa membuat ruang penyimpanan jadi lebih lega. Admin sarankan untuk hapus aplikasi yang jarang dipakai atau tidak penting.
6. Masuk ke Safe Mode
Cara lainnya adalah dengan masuk ke Safe Mode. Apa itu? Safe mode adalah fitur yang ada di Android berfungsi untuk mengecek apakah ada aplikasi yang merusak sistem.
Nah dari fungsinya saja sudah sangat jelas bisa membantu permasalah yang sedang kalian hadapi. Di bawah ini penjelasan cara masuk ke Safe Mode Xiaomi:
- Silahkan matikan dulu Hp Xiaomi kalian.
- Setelah benar-benar mati, tekan dan tahan tombol Power dan tomvol Volume Down selala beberapa detik sampai muncul logo.
- Jika sudah, reboot atau keluar dari safe mode Xiaomi agar kembali ke mode normal.
- Sekarang coba gunakan selama beberapa saat apakah sudah berhasil atau belum.
7. Wipe Cache Partition
Apabila semua cara di atas juga belum berhasil mengatasi Hp Xiaomi restart sendiri terus, coba lakukan penghapusan partisi cache-nya.
Cara ini jarang dipakai karena sedikit rumit, bahkan ada yang tidak paham. Namun kalian bisa mengikuti langkah-langkah beriku:
- Langkah awal kalian matikan dulu Hp Xiaomi.
- Selanjutnya tekan dan tahan tombol Volume Up, Volume Down dan tombol Power secara bersamaan.
- Ketika logo Android muncul, lepaskan tombol tersebut.
- Pada menu yang muncul, pilih Wipe Cache Partition. Kalian bisa gunakan tombol volume untuk navigasi dan tombol Power untuk komfirmasi.
- Setalah itu pilih opsi Reboot.
- Tunggu hingga ponsel menyala kembali.
8. Factory Reset
Cara terakhir untuk mengatasi Xiaomi bootloop berikutnya adalah dengan melakukan factory reset atau mengatur Hp untuk kembali ke pengaturan pabrik.
Dengan begitu sistem juga akan kembali sepertis semula dan normal. Namun sebelum melakukannya coba backupd dulu data-data yang dianggap penting.
- Masuk ke menu Setting Xiaomi.
- Selanjutnya pilih Additional Settings.
- Gulir ke bawah lalu klik Backup & Reset.
- Di dalam menu tersebut kalian pilih opsi Factory Data Reset.
- Tunggu hingga proses selesai dilakukan.
Akhir Kata
Demikian rangkuman cara mengatasi Hp Xiaomi restart terus yang bisa admin sampaikan. Cukup jelas bukan pembahasan di atas dan mudah dimengerti.
Nah agar tidak terulang kembali, pastikan kalian terus memantau performa ponsel. Jika kalia punya solusi lain, jangan sungkan untuk berbagi di kolom komentar. Selamat mencoba!