Kalian bisa mengganti tema DM Instagram jika bosan dengan tampilan yang gitu-gitu saja. Nah pada platform Instagram (IG) terdapat fitur Derek Messenger atau DM yang memungkin pengguna melakukan komunikasi secara personal, baik chat tertulis, telepon atau bahkan video call.
Fitur ini sering digunakan untuk mereka yang ingin mendapatkan respon secara cepat dari akun yang bersangkutan. Selain itu, melalui DM IG informasi dan percakapan jadi lebih aman dan nyaman karena tidak dilihat orang lain.
Nah demi membuat pengguna semakin nyaman, pihak Instagram terus memperbaharui fitur DM IG ini. Salah satunya adalah pengguna dapat mengubah tema DM Instgaram. Seperti yang kita tahu kalau umumnya tampilan DM IG berwarna putih.
Nah agar lebih menarik kalian bisa gonta ganti tema DM IG. Ada beberapa tema yang sudah disediakan. Penasaran bagaimana caranya? simak ulasan Halamantutor berikut ini.
Cara Ganti Tema DM Instagram di Android dan iPhone
Untuk proses mengganti tema DM Ig sebenarnya tidak susah-susah amat. Hanya dengan beberapa langkah saja sebagai berikut.
Update Aplikasi Instagram
Langkah yang pertama kalian harus menggunakan aplikasi Instagram versi terbaru agar bisa menikmati tema DM IG. Ikuti langkah di bawah ini:
- Silahkan buka Google Play Store atau App Store kemudian kalian cari aplikasi Instagram.
- Setelah itu tekan tombol Update.
- Biarkan proses download dan update berjalan.
Update Pesan Instagram
Terkadang ada pengguna yang fitur tema DM IG tidak muncul. Maka dari itu ada baiknya kalian update atau perbaharui pesan DM Instagram. Berikut caranya:
- Langkah awal buka dulu aplikasi Instagram di Android atau iPhone.
- Pastikan kalian login terlebih dahulu dengan email dan password.
- Jika sudah masuk kebagian profil, tap garis tiga di pojok kanan atas.
- Pada menu yang muncul, silahkan kalian pilih Perbaharui Pengiriman Pesan.
- Selanjutnya tekan tombol Perbaharui.
- Tunggu sampai proses selesai.
Apabila menu Perbaharuin Pengiriman Pesan tidak muncul, coba ubah akun IG pribadi ke akun bisnis.
Mengganti Tema DM Instagram
Setelah semua langkah di atas sudah dilakukan, berikutnya cara mengganti tema Dm Instagram dapat kalian coba dengan langkah berikut:
- Kalian jalankan aplikasi Instagram dan login ke akun IG pribadi.
- Jika sudah masuk, berikutnya kalian buka menu DM di pojok kanan dengan icon Panah.
- Selanjutnya pilih akun yang akan kalian DM sampai masuk ke halaman pengiriman pesan.
- Langkah berikutnya tap icon tanda seru (!) di pojok kanan atas.
- Setelah itu pilih menu Tema.
- Nah di sini kalian akan disediakan beberapa tema yang bisa dipakai secara gratis.
- Selesai.
Akhir Kata
Nah sekarang tampilan DM instagram kalian jadi lebih berwarna dan tidak membosankan. Kalian bisa mengganti tema DM IG secara berkala agar tidak monoton.
Itu saja pembahasan cara ganti tema DM Instagram di Hp Android dan iPhone dengan mudah. Sampai jumpa ditutorial lainnya.