Agar terus bertahan diketatnya persaingan media sosial, Instagram (IG) terus memberikan layanan dan fitur-fitur menarik bagi penggunanya. Pada platform Instagram pengguna dapat menikmati fitur upload foto atau video, IGTV, Reels dan juga Instagram Story.
Nah story IG menjadi salah satu fitur yang paling diminati. Fitur ini memungkinkan pengguna membagikan cerita, baik foto atau video dalam kurun waktu 24 terakhir sebelum akhirnya menghilang. Tidak sampai disitu saja.
Agar instastory yang dibuat semakin menarik, kalian bisa menambahkan musik atau lagu langsung dari aplikasi IG. Karena pihak Instagram juga sudah menambahkan fitur Instagram Music. Ada berbagai jenis lagu dan genre yang bisa dipilih.
Akan tetapi beberapa pengguna mengalami masalah, dimana fitur Instagram Musik tidak muncul secara tiba-tiba. Buat kalian yang bingung bagaimana cari mengatasi masalah tersebut, simak rangkuman Halamantutor berikut.
Cara Mengatasi Fitur Music di Instagram Tidak Muncul
Akan sangat menjengkelkan ketika ingin menambahkan musik di story Instagram, tapi fitur musik malah tidak muncul. Ada berbagai solusi yang bisa dilakukan demi memunculkan kembali fitur Instagram Musik di instastory, diantaranya:
1. Logout & Login Kembali ke Akun Instagram
Kita mulai dengan cara yang simpel terlebih dahulu yaitu logout akun IG. Bisa jadi terjadi bug pada pada sistem server Instagram. Nah dengan melakukan logout kemudian login kembali, harapan akun mendapatkan penyegaran sehingga akses fitur Music dapat ditampilkan.
Buat kalian yang belum tahu bagaimana cara logout akun IG, ikuti langkah di bawah ini:
- Pertama buka aplikasi Instagram di Android atau iPhone kalian.
- Pastikan sudah masuk ke akun pribadi.
- Jika sudah, pergi ke bagian profil akun lalu tap garis tiga di pojok kanan atas.
- Setelah itu kalian pilih opsi Settings.
- Selanjutnya scrol ke bagian bawah dan pilih menu Log out sesuai dengan nama akun.
- Langkah selanjutnya, silahkan kalian login lagi dengan email dan password.
- Jika sudah, coba kalian kembali lihat di IG story atau Reels apakah Instagram musik sudah muncul.
2. Hapus Cache dan Data Aplikasi Instagram
Mengatasi fitur musik Instagram tidak muncul berikutnya adalah dengan menghapus cache dan data dari aplikasi instagram. Seperti yang kita tahu kalau cache merupakan data penyimpanan sementara dari aplikasi yang terpasang di perangkat.
Nah bisa jadi data error atau masalah yang timbul tadi, masih tersimpan di dalam cache. Sehingga tidak bisa diselesaikan dengan cara di atas. Maka dari itu agar error tersebut hilang, maka kalian harus menghapus atau clear cache dari aplikasi Instagram.
Untuk melakukannya tidaklah sulit, kalian tidak memerlukan aplikasi tambahan. Berikut cara melakukannya:
- Silahkan pergi ke bagian Setelan Hp kalian.
- Setelah itu cari menu Manager App.
- Jika tidak ada bisa coba cari di menu More Settings terlebih dahulu.
- Langkah selanjutnya kalian cari aplikasi Instagram, kemudian klik untuk masuk ke bagian detail.
- Berikutnya pilih menu Storage lalu tap tombol Clear cache dan Clear data.
- Selesai.
Sekarang coba buka kembali aplikasi Instagram dan lihat hasilnya.
3. Install Ulang Aplikasi Instagram
Apabila kalian memiliki file mentah atau file Apk dari aplikasi Instagram, coba kalian hapus dulu aplikasi IG kemudian kalian instal ulang. Harapan dengan begitu data dan sistem di aplikasi Instagram akan kembali normal dan fresh.
Karena bisa saja penggunaan Instagram yang sudah lama, membuat banyak data, bug bahkan virus menumpuk di server aplikasi IG. Maka dari itu coba lakukan install ulang.
Kalian dapat melihat langkah-langkahnya di bawah ini:
- Pertama masuk ke Pengaturan smartpone.
- Kemudian buka menu Manager App.
- Selanjutnya pilih Application kemudian cari aplikasi Instagram.
- Klik aplikasinya kemudian pilih Uninstall.
- Jika sudah, berikutnya pergi ke penyimpanan ponsel.
- Cari file Apk dari aplikasi Instagram dan install.
Setelah proses di atas selesai, berikutnya kalian bisa coba lihat hasilnya.
4. Laporkan Masalah ke Pihak Instagram
Pada aplikasi Instagram, kalian dapat mengajukan laporan tentang masalah yang sedang dihadapi pada menu pusat bantuan. Sehingga nantinya pihak Instagram mengetahui keluhan yang di hadapi.
Di bawah ini langkah-langkahnya:
- Silahkan buka aplikasi Instagram dan masuk ke bagian profil kalian.
- Langkah selanjutnya tap icon garis tiga di pojok kanan atas lalu pilih Settings.
- Berikutnya gulir ke arah bawah kemudian pilih menu Help.
- Akan ada beberapa opsi yang tampil, kalian pilih yang Report a Problem. Jika muncul pop up, kalian pilih lagi opsi yang sama seperti sebelumnya.
- Berikutnya ketik masalah yang terjadi pada akun kaluan. Jangan lupa tambahkan username IG kalian.
- Setelah itu tekan tombol Kirim unruk membuat laporan.
- Beikutnya kalian tunggu aja selama beberapa hari.
5. Update Aplikasi Instagram
Apabila masih belum berhasil, maka solusi terakhir untuk mengatasi Instagram musik tidak muncul adalah dengan mengupdate aplikasi Instagram yang dipakai. Versi yang sudah lama, membuat Instagram tidak bisa menjalankan perintah yang diinginkan.
Sehingga munculkan error dimana fitur musik Instagram menghilang. Agar kembali bisa menikmati fitur ini, maka kalian harus mengupdate aplikasi ke versi terbaru. Keuntungan lainnya kalian bisa mendapat banyak opsi lagu yang dipilih.
Berikut cara update aplikasi Instagram:
- Buka aplikasi Google Playstore atau Appstore.
- Selanjutnya cari aplikasi Instagram.
- Jika sudah, tekan tombol Update.
- Tunggu sampai proses update selesai.
- Setelah itu coba buka kembali aplikasi Instagram.
* * *
Itulah 5 cara mengatasi fitur Instagram Music tidak muncul. Kalua kalian ingin cepat, biasanya dengan mengupdate aplikasi, masalah akan langsung terselesaikan.
Namun tidak ada salahnya kalian coba dulu satu per satu caranya. Dapatkan informasi menarik lainnya di Halamantutor. Sampai jumpa!