Masih banyak yang mempertanyakan Digiopinion apakah aman atau hanya penipuan? Siapa bilang internet cuma buat nonton video, main game, atau update status?
Kalian bisa juga lho mendapatkan uang dari internet tanpa harus punya pekerjaan tetap. Caranya? Salah satunya adalah dengan mengikuti situs atau aplikasi penghasil uang.
Nah, ada satu situs yang lagi booming dan banyak dicari oleh warganet, namanya Digiopinion. Situs ini adalah situs survey berbayar yang bisa memberikan kalian uang hanya dengan mengisi survey yang disediakan.
Keren kan? Tapi, sebelum kalian buru-buru daftar, ada baiknya kalian simak dulu ulasan lengkap tentang situs ini.
Siapa tahu ada yang perlu kalian ketahui sebelum memutuskan untuk bergabung.
Apa itu Digiopinion?
Digiopinion adalah situs yang menawarkan bayaran kepada penggunanya yang mau mengisi survey. Kalian bisa mengakses situs ini melalui website atau aplikasi yang bisa diunduh di Play Store.
Jadi, kalian bisa mengisi survey kapan saja dan di mana saja asal ada koneksi internet. Situs ini masih satu keluarga dengan MetroOpinion, yang sama-sama dikelola oleh Opinodo ApS, sebuah perusahaan yang berbasis di Denmark.
Jadi, kalian tidak perlu khawatir tentang kredibilitasnya. Di situs ini, kalian bisa menemukan banyak tugas yang bisa kalian kerjakan untuk mendapatkan uang.
Tapi, tugas utamanya tentu saja adalah mengisi survey. Kalian bisa mendaftar akun di situs ini dengan mudah dan gratis. Setelah itu, kalian akan menerima undangan survey melalui email.
Cara Mencairkan Uang di Digiopinion?
Salah satu kelebihan dari situs ini adalah minimal penarikan uangnya yang cukup rendah, yaitu hanya $10. Jadi, kalian tidak perlu menunggu lama untuk bisa menikmati hasil kerja kalian.
Kalian bisa mencairkan uang kalian melalui Paypal, sebuah platform pembayaran online yang aman dan terpercaya.
Selain mengisi survey, kalian juga bisa mendapatkan uang dengan mengundang teman kalian untuk bergabung dengan situs ini.
Kalian akan mendapatkan komisi sebesar $1 untuk setiap teman yang mendaftar dengan menggunakan kode referral kalian.
Apakah Digiopinion Benar Membayar dan Aman?
Nah, ini dia pertanyaan yang paling penting. Apakah situs ini benar-benar membayar penggunanya atau hanya penipuan belaka?
Sayangnya, berdasarkan review pengguna yang ada di Play Store, situs ini tidak terlalu bagus. Ratingnya hanya 3,3 dari 5, yang menunjukkan bahwa banyak pengguna yang tidak puas dengan situs ini.
Walupun di awal, situs atau aplikasi Digiopinion terbukti membayar, namun banyak pengguna yang mengeluh bahwa mereka tidak pernah mendapatkan informasi tentang pembayaran mereka, meskipun sudah menunggu selama dua minggu.
Selain itu, Customer Service dari situs ini juga tidak responsif dan tidak membantu pengguna yang mengalami masalah.
Skor kepercayaan situs ini juga sangat rendah, yang bisa menjadi indikasi bahwa situs ini tidak aman untuk dimainkan.
* * *
Nah setelah membaca penjelasan di atas, tentu sekarang kalian sudah bisa menyimpulkan, apakah Digiopinion aman dan penipuan?
Dengan begitu tidak akan ada yang dirugikan. Namun jika kalian penasaran dengan aplikasi ini, bisa unduh gratis di Play Store.