Aktifkan Face Unlock HP – Sebagai pengguna HP yang aktif, kita memahami betapa pentingnya fitur keamanan ini dalam menjaga privasi data pribadi di HP. Dalam era digital seperti sekarang, penggunaan HP sudah menjadi kebutuhan yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.
Fitur Face Unlock di HP memberikan kemudahan dan kecepatan dalam membuka kunci layar tanpa harus memasukkan kata sandi atau pola kunci. Selain itu, fitur ini juga memberikan keamanan tambahan untuk HP Kalian.
Oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk memahami cara mengaktifkan fitur Face Unlock ini dengan benar agar dapat digunakan secara optimal dan membantu menjaga privasi data pribadi di HP. Mari kita mulai membahas langkah-langkahnya!
Cara Mengaktifkan Fitur Face Unlock di HP Android
Perlu diingat kalau cara menggunakan face unlock di Hp Samsung, Oppo, Vivo, Xiaomi, Realme atau lainnya hanya bisa dilakukan juga ponsel yang digunakan sudah support dan tersedia fitur Face Unlock.
Nah untuk mengaktifkan fitur Face Unlock di HP, kalian bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Buka Pengaturan HP kalian
Pertama-tama, kalian perlu membuka pengaturan HP kalian. Kalian bisa melakukannya dengan menekan ikon “Pengaturan” di layar utama HP.
2. Pilih opsi Keamanan dan Privasi
Setelah membuka pengaturan HP kalian, kalian akan melihat beberapa opsi yang tersedia. Pilih opsi “Keamanan dan Privasi”.
3. Pilih opsi Face Unlock
Langkah selanjutnya, kalian akan melihat beberapa opsi keamanan yang tersedia. Pilih opsi “Face Unlock”.
4. Aktifkan fitur Face Unlock
Nah di dalam halaman Face Unlock, kalian bisa mengaktifkan fitur ini dengan menekan tombol “Aktifkan”. Setelah itu, HP kalian akan meminta kalian untuk memasukkan pola atau PIN untuk alasan keamanan.
5. Pilih opsi Scanning Face
Setelah kalian mengaktifkan fitur Face Unlock, pilih opsi “Scanning Face” untuk melakukan scan wajah kalian.
6. Ikuti petunjuk yang muncul di layar
Selanjutnya, HP kalian akan meminta kalian untuk mengikuti petunjuk yang muncul di layar. Pastikan kalian berada di tempat yang cukup terang agar HP kalian dapat memindai wajah kalian dengan mudah.
7.Selesai
Apabila semua petunjuk yang muncul di layar, fitur Face Unlock sudah siap digunakan. Kalian bisa mencoba mengunci HP kalian dan membukanya lagi hanya dengan menggunakan wajah kalian.
Cara Menggunakan Fitur Face Unlock dengan Aplikasi
Apabila Hp Android kalian belum memiliki fitur Face Unlock bawaan, jangan khawatir karena kalian masih bisa membuatnya dengan mengggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga/
Ada banyak aplikasi yang bisa kalian coba salah satunya adalah menggunakan aplikasi IObit Applock. Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh dan menginstal aplikasi IObit Applock. Aplikasi ini bisa diunduh secara gratis dan dapat diinstal pada berbagai jenis HP.
- Setelah itu buka aplikasinya dan kalian diminta untuk membuat sandi atau kunci pola.
- Jika sudah masuk, selanjutnya klik pada menu “Proteksi Wajah”.
- Aktifkan fitur Face Unlock dengan mengikuti petunjuk yang terdapat pada aplikasi.
- Selesai
Setelah fitur Face Unlock diaktifkan, lakukan tes pada HP Kalian dengan mengunci layar dan mencoba membuka kunci dengan menggunakan wajah Kalian. Jika berhasil, maka fitur Face Unlock sudah siap digunakan.
Akhir Kata
Demikianlah artikel mengenai cara mengaktifkan Fitur Face Unlock di HP tanpa aplikasi maupun dengan aplikasi IObit Applock. Dengan fitur ini, Kalian dapat lebih mudah membuka kunci layar HP Kalian dengan hanya menggunakan wajah.
Serta menambahkan lapisan keamanan tambahan pada HP Kalian. Pastikan untuk selalu menjaga keamanan dan privasi data pribadi di HP Kalian agar terhindar dari tindakan cybercrime yang merugikan.