Sebagai penikmat internet, kuota merupakan hal yang pentiing dan tidak bisa dilupakan. Karena dengan adanya kuota lah pengguna smartphone dapat mengakses internet. Tentunya kita sebagai konsumen meninginkan kuota besar dengan harga terjangkau.
Nah salah satu provider yang menawarkan paket internet murah adalah Axis. Provider Axis belakangan ini sangat diminati oleh kalangan remaja, mengingat sering adanya promo dan paket-paket internet yang bisa dibilang murah jika dibandingkan provider lain.
Selain itu Axis juga memilik jangkauan jaringan yang cukup luas hingga kepelosok desa. Bahkan juga sudah support di jaringan 4G. Walaupun memberikan harga murah, namun Axis tidak menurunkan kualitas layanannya.
Kalian tetap bisa menggunakan kuota dengan kecepatan internet terbaik. Biasanya untuk membeli paket internet, kita menggunakan sebuah kode dial, walaupun bisa juga menggunakan aplikasi AxisNet. Akan tetapi umumnya dilakukan dengan kode dial.
Kode Dial Paket Internet Murah Axis Terbaru
Secara umum kalian bisa membeli paket internet Axis di kode USSD *123#. Di menu tersebut kalian akan mendapati beberapa paket internet yang terjangkau.
Namun jika kalian ingin mendapatkan harga paket internet yang lebih terjangkau lagi, ada beberapa kode yang bisa Halamantutor katakan sebagai kode rahasia paket internet murah Axis.
Walaupun terkadang tidak semua nomor mendukung, namun tidak ada salahnya untuk dicoba. Ok langsung aja simak beberapa kodenya.
Baca Juga: Cara Membuat Gambar Transparan di PowerPoint
1. Kode Dial *123*1*1*1#
Apabila kalian suka bermain media sosial Facebook, kode ini sangat berguna sekali untuk kalian yang mencari paket internet murah dari Axis.
Harga paket yang ditawarkan sekitar Rp500 yang bisa buat kamu mengakses Facebook selama 24 jam penuh. Sangat murah sekali bukan? dengan membayar pulsa Rp500 kalian bisa membuka Facebook secara unlimited.
Cara mengaktifkannya cukup mudah, kalian hanya tinggal masuk ke menu telepon dan masukka kode dial yang admin maksut.
2. Kode Dial *919*9#
Berikutnya kalian bisa coba kode USSD *919*9# yang merupakan kode rahasia internet murah Axis. Paket ini punya harga sebesar Rp3000 dan kalian akan mendapatkan kuota sebesar 5GB dengan masa aktif 7 hari.
Jika diperhatikan, paket ini tentu sangat murah dan manjadi incaran banyak pengguna Axis. Namun pihak Axis membatasi penjualannya sehingga kalian tidak bisa membali paket ini sewaktu-waktu.
Kalian bisa melakukan cek berkala di kode *919*9#. Namun jika tidak mau menunggu, kalian bisa mencoba kode lainnya.
3. Kode Dial *123*888#
Bagi pengguna kartu Axis lama, pasti sudah tahu kalau setiap hari Rabu biasa akan ada penawaran paket-paket internet murah.
Kalian bisa coba kode USSD *123*888# pada hari rabu. Akan ada paket internet bernama Raw Wednesday yang menawarkan paket internet sebesar 2 GB dengan harga Rp18000.
Namun penawaran ini hanya khusus pada hari rabu saja.
4. Kode Dial *123*2*5#
Ini menjadi salah satu kode rahasia paket internet murah Axis yang belum banyak diketahui para pengguna Axis.
Dengan kode *123*2*5# kalian bisa mendapatan paket internet unlimited dengan batasan penggunaan 1.5 GB per bulan.
Paket internet ini memiliki harga Rp35000 saja. Nah apabila kalian sudah menggunakan kuota lebih dari 1.5 GB di bawah sebulan, maka kalian tetap masih bisa mengakses internet namun dengan penurunan kecepatan.
5. Kode Dial *123*2*4*1#
Dapatkan kuota sebesar 5 GB dengan masa berlaku 30 hari menggunkan kode UMB *123*2*4*1#. Ini merupakan paket internet malam dari Axis.
Jika kalian mengaktifkan paket ini, maka pulsa akan terpotong sebesar Rp19900 secara otomatis. Sebagai gantinya kalian akan mendapatkan kuota yang dimaksut.
Karena ini merupakan paket malam, jadi penggunaannya mulai dari jam 00.00 WIB sampai dengan jam 06.00 WIB. Paket ini akan sangat cocok buat kalian yang sudah ngalong dimalam hari.
6. Kode Dial *969*9#
Selanjutnya USSD *969*9# menawarkan paket dimana pengguna dapat mendownload game berbayar secara gratis selama seharian.
Tidak perlu ribet cukup masukkan kode tersebut di menu panggilan, kemudian konfirmasi setuju untuk mendapatkan paket yang diinginkan.
Baca Juga: 6 Cara Cek Nomor Smartfren Terbaru
***
Itulah 6 kode rahasia paket internet murah Axis terbaru. Akan tetapi perlu diingatkan lagi, bahwa setiap nomor Axis tidak semuanya support dengan kode dial tersebut.
Jadi kalian bisa coba semuanya untuk menentukan kode mana yang work. Itu saja tutorial hari ini, sampai bertemu di tutorial selanjutnya.