Mungkin kita sudah tidak asing lagi dengan platoform media sosial Facebook. Ya jadi salah satu media sosial yang sudah menemani Halamantutor sejak zaman SMP hingga sekarang. Facebook memiliki banyak sekali pengguna di seluruh dunia. Itulah kenapa Fb menjadi sangat populer.
Source: pixabay |
Pengguna Facebook dapat membuat status atau postingan berupa foto atau video. Terdapat juga fitur grup Fb yang cukup berguna untuk membuat perkumpulan para pengguna FB.
Ada jutaan postingan yang diupload setiap harinya di Fecebook. Nah mungkin sekarang kalian ingin menghapus status atau postingan lama kalian di Fb.
Entah karena postingan yang dibuat memalu, alay dan tidak ingin dilihat orang lain, atau memang kita ingin melakukan pembersihan.
Menghapus postinga Facebook mudah untuk dilakukan, namun jika ingin menghapus banyak postingan, akan sangat repot dan melelahkan jika harus menghapus satu persatu. Maka dari itu ikuti artikel ini untuk mendapatkan solusi.
2 Cara Menghapus Semua Postingan di Facebook Sekaligus
Apabila ada banyak status FB yang akan dihapus, tenang kalian bisa melakukannya dengan cepat dan mudah. Berikut 2 cara yang bisa kalian lakukan.
Baca Juga: 3 Cara Membuat Barcode Lokasi Google Maps
1. Menghapus Semua Postingan di Facebook Lewat Hp
Tidak bisa dipungkiri kalau kebanyakan masyarakat menggunakan Hp android dalam mengakses Facebook. Baik menggunakan aplikasi Facebook full version ataupun Facebook Lite.
Caranya sangat sederhana dan praktis. Kalian dapat ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
- Yang pertama buka aplikasi Facebook di Android atau Iphone.
- Jangan lupa untuk login dengan akun pribadi.
- Jika sudah, berikutnya masuk ke bagian profil FB kemudian klik titik tiga di samping tombol “Tambahkan cerita” dan pilih Log Aktivitas.
- Setelah itu scroll ke bawah dan pilih Kelola Postingan.
- Langkah selanjutnya, kalian tinggal tandai postingan mana yang akan dihapus.
- Atau lebih cepatnya lagi kalian bisa pilih menu Filter dan tentukan postingan seperti apa atau tahun berapa yang ingin dihapus.
- Jika sudah, tandai semuanya lalu tekan ikon tong sampah (Buang) di bagian bawah dan pilih Hapus Postingan.
- Tunggu hingga proses delete selesai.
Nb. Jika menu Kelola Postingan tidak ada, berarti kalian harus mengupdate aplikasi Facebook yang sedang kalian pakai.
2. Menghapus Semua Postingan di Facebook Lewat Pc/laptop
Untuk menghapus semua postingan Fb melalui Pc maupun laptop, caranya tidak jauh berbeda dengan menggunakan smartphone.
Mungkin hanya ada sedikit perbedaan tampilan saja. Lebih jelasnya kalian bisa lihat caranya sebgai berikut.
- Buka aplikasi Chrome atau web browser lain yang ada di Pc.
- Setelah itu kunjungi situs resmi faceboo.com.
- Login seperti biasa dengan akuun pribadi.
- Jika sudah, klik ikon profil dibagian atas atau pojok kiri untuk masuk ke menu Profil.
- Setelah itu gulir ke bawah dan lihat dibawah kolom untuk membuat status. Tekan menu Kelola Postingan.
- Tekan tombol Filter untuk menentukan postingan tahun berapa yang akan di hapus.
- Kemudian klik tombol Tandai semua setelah itu tap tombol Hapus di bagian bawah.
- Selamat postinagn Facebook berhasil dihapus sekaligus.
- Selesai.
***
Baca Juga: 4 Cara Zoom In dan Zoom Out Tampilan Chrome
Mudah bukan? silahkan hapus postingan FB alay yang kalian inginkan. Nah itulah tadi 2 cara menghapus semua postingan Facebook sekaligus dengan cepat hanya sekali klik lewat Hp maupun Pc. Selamat mencoba di rumah.