Mengatasi Lupa Password Laptop – Salah satu cara mengamankan komputer atau laptop dari orang lain agar tidak diretas atau dicuri data-data penting yang ada adalah dengan memberikan password. Bisa dibilang ini cara yang paling prakti untuk menja privasi yang ada di Pc.
Source: pixabay |
Hal ini juga diterapkan di smartphone. Dengan menggunakan kata sandi, tidak ada yang bisa mengakses laptop secara sembarangan kecuali atas izin pengguna. Sehingga orang yang dirasa mencurigakan lebih baik tidak diperkenankan.
Namun apa jadinya jika password yang sudah kalian buat di laptop malah lupa? Hal tersebut tentu membuat panih, apalagi di dalamnya terdapat berbagai file dan data penting yang belum sempat di backup.
Jangan khawatir, jika kalian lupa kata sandi laptop, masih ada solusi yang bisa dilakukan agar laptop dapat dibuka kembali. Simak solusi yanga sudah Halamantutor siapkan berikut ini.
Cara Mengatasi Lupa Password Laptop dengan Mudah
Ada sekitar 5 cara yang bisa dilakukan untuk memulihkan password laptop yang lupa. Selain itu cara ini dapat dilakukan di semua merk laptop seperti Acer, Asus, Lenovo, Hp
Dan sebaginya dengan sistem operasi Windows 7, 8 dan Windows 10. Selangkapnya sebagai berikut ini:
Baca Juga: 4 Cara Cek Windows Ori Atau Tidak
1. Melalui Safe Mode
Untuk cara yang pertama ketika terjadi lupa password di Windows adalah dengan pakai Safe Mode. Apa itu?
Sederhananya Safe Mode adalah fitur bawaan dari Windows yang punya fungsi memperbaiki masalah sistem yang timbul di laptop.
Cara melakukannya:
- Hidupkan laptop kalian kemudian langsung tekan tombol F8 pada keyboard.
- Secara otomatis kalian akan masuk ke tampilan Advanced boot options. Akan tetapi jika tidak, berarti kalian terlambat menekan F8.
- Kalian biasa restart laptop dan ulangi cari yang sama.
- Setelah berhasil masuk, akan ada beberapa opsi, nah kalian pilih saja yang Safe Mode.
- Langkah selanjutnya buka menu Control Panel, pilih Account.
- Kemudian cari dan masuk ke Manage Another Account.
- Jika sudah klik Change the password. Nah silahkan ganti menggunakan password yang baru.
- Berikutnya tap Save.
2. Reset Menggunakan Flashdisk
Berikutnya dengan menggunakan Flashdisk yang di dalamnya sudah terdapat file userkey.psw. Adapun langakah-langkahnya seperti di bawah ini:
- Pertama silahkan colok flashdisk pada laptop yang sudah dinyalakan.
- Pada proses login Windows, silahkan masukkan kata sanda apapun, hingga muncul opsi Reset Password. Nah kalian klik opsi tersebut.
- Berikutnya akan munjul sebuah jendela Wizard, tekan tombol Next saja.
- Setelah itu pilih Removable/USB Flashdisk.
- Langkah selanjutnya, akan muncul dua kolom. Silahkan masukkan password baru di kedua kolom tersebut.
- Klik Password Hint kemudian pilih Next.
- Tunggu sampai proses reset password selesai kemudian klik Finish.
Setelah selesai, kalian bisa langsung cabut flashdisk dari laptop dan laptop sudah bisa dibuka tanpa input password.
3. Dengan Hiren’s Boot CD
Hiren’s Boot CD adalah program diagnostik yang dapat digunakan untuk memulihkan passwors laptop yang lupa, sehingga laptop dapat dibuka kembali.
Untuk melakukan hal tersebut, alat yang biasa digunakan adalah NTPWD, Offline NT Password Canger, NTPWedit atau Password Renew.
Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format
Berikut cara melakukannya:
- Silahkan siapkan laptop atau komputer lain, bisa pinjam teman atau saudara.
- Siapkan juga sebuah CD atau DVD.
- Setelah itu masuk ke laman hirensbootcd.org.
- Kemudian scroll ke bawah dan download file Hirens.BootCD.15.2.zip.
- Silahkan ekstrak filenya, kemudian Burning ke CD/DVD yang sudah dipersiapkan tadi dengan laptop teman kalian.
- Jika sudah, berikutnya masukkan CD/DVD ke laptop yang lupa passwornya.
- Selanjutnya pilih tools sesuai kebutuhan. Karena kalian lupa password jadi pilih password.
- Dan laptop sudah bisa beroperasi kembali.
Jika tidak berfungsi, kalian bisa coba tools lain sampai laptop benar-benar terbuka.
4. Melalui Akun Microsoft
Apabila kalian memiliki akun Microsoft, maka kalian sangat beruntung karena dapat memulihkan kata sandi laptop dengan akun tersebut.
Proses ini memerlukan koneksi internet, jadi pastikan laptop kalian terkoneksi dengan jaringan data. Berikut tutorial yang bisa dilakukan:
- Hidupkan laptop dan pada saat diminta login pilih I forgot my password. Jika menu ini tidak ada, masukkan dulu kata sandi apapun.
- Langkah selanjutnya kalian akan diminta untuk memasukkan email yang kalian gunakan sebagai akun Microsoft.
- Selanjutnya minta Microsoft mengirimkan kode verifikasi melalui e-mail.
- Tunggu sampai e-mail masuk, kemudian input kode tersebut pada layar login Windows.
- Langkah seanjutnya Windows akan meminta kalian mereset ulang kata sandi.
- Selesai.
5. Install Ulang Laptop
Jika semua cara di atas belum berhasil, maka mau tidak mau jalan terakhir untuk mengatasi lupa password adalah dengan install ulang laptop.
Ini merupakan cara paling ampuh untuk membobol password laptop. Akan tetapi sebelum benar-benar melakukan install ulang, silahkan backup semua data yang ada.
Hal ini karena dalam proses install ulang, biasanya data dan file yang ada di laptop akan terhapus, apa lagi yang tersimpan di Local Disk C.
***
Baca Juga: 3 Cara Membuka Word Yang Terkunci
Silahkan kalian coba secara berurutan terlebih dahulu. Jika cara yang pertama atau ke dua sudah berhasil, maka tidak perlu melanjutkan ketutorial lainnya.
Nah itulah 5 cara mengatasi lupa password laptop dengan mudah. Kalau ada langkah yang bingung, bisa komen di bawah. Terima kasih.