Salah satu cara agar suara yang dikeluarkan dari smartphone terdengar jelas adalah dengan menggunakan headset. Dengan headset kita bisa mendengar suara dari Hp jadi lebih jelas. Biasanya digunakan saat mendengarkan sebuah musik, menonton film, bermain game dan sebagainya.
Cara menggunakannya pun cukup mudah, pengguna hanya tinggal mencolokan headset di lubang audio jact yang tersedia pada smartphone Android atau iPhone. Hp yang dipasangi headset, suara dari Hp tidak akan muncul keluar melainkan hanya orang yang menggunakan headset saja yang bisa mendengar.
Biasanya saat headset dicolokan akan muncul icon headset pada menu notifikasi yang menandakan headset sudah aktif. Akan tetapi muncul masalah, dimana suara Hp hilang karena Hp mengira headset masih terpasang.
Jadi suara hanya akan bisa didengar jika pengguna memakai headset. Hal ini tentu akan menyulitkan kita terlebih lagi jika tidak memiliki headset. Lalu bagaimana mana cara mengatasi masalah tersebut? Simak artikel Halamantutor ini sampai selesai.
Cara Mengatasi Suara Hp Hilang karena Headset
Masalah ini biasanya ditandai dengan icon headset yang masih aktif padahal headset sudah tidak terpasang. Berikut 4 solusi yang dapat kalian lakukan.
Baca Juga: Cara Membuka Arsip di Instagram dengan Cepat
1. Pasang Lepas Headset
Metode pertama yang bisa dilakukan cukup mudah, yaitu dengan memasang dan melepas headset berulangkali. Cara ini memang terlihat sederhana, namun cukup efektif untuk mengatasi suara Hp yang hilang karena headset.
Silahkan kalian colokan lagi headset pada audio jact ponsel. Jangan langsung dilepas, coba kalian tunggu beberapa detik sambil memutar-mutar konektor headset.
Kalau bisa kalian sambil mendengarkan musik atau video yang memunculkan suara. Setelah suara tidak mucul di headset segera lepas headset dari Hp. Maka audio ponsel sudah kembali normal.
2. Membersihkan Lubang Headset
Apabila cara pertama belum berhasil, maka kalian bisa coba pakai cara ke dua ini. Kenapa icon headset tidak menghilang, karena bisa jadi kotoran yang ada pada lubang headset membuat Hp mengira bahwa headset masih terpasang.
Sehingga suara tidak keluar dari Hp. Maka dari itu ada baiknya kalian membersih lubang headset Hp. Sebelum menggunakan alat bantu, admin sarankan untuk membersihkan dengan cara meniup terlebih dahulu.
Jika belum berhasil, maka kalian bisa gunakan cotton bud atau tisu untuk membersihkannya. Silahkan bersihkan dengan hati-hati agar tidak terjadi kerusakan.
3. Install Aplikasi Headet Toggle
Cara mengatasi suara Hp hilang karena headset berikutnya adalah dengan menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga bernama Headet Toggle.
Aplikasi ini akan membantu mengeluarkan suara dari speaker ponsel sehingga bisa terdengar walaupun icon geadset masih belum hilang. Lalu bagaimana cara menggunakannya? ikuti langkang-langkah di bawah ini:
- Silahkan kalian unduh dulu aplikasi Headet Toggle di Playstore.
- Jika sudah install di Hp kalian hingga selesai.
- Berikutnya, buka aplikasi Headet Toggle di Android.
- Nah pada tampilan awal, tekan icon Speaker untuk mengaktifkan.
Sekarang coba kalian putar musik atau video, maka suara Hp sudah muncul dan tidak harus menggunakan headset.
Akan tetapi sayangnya aplikasi membatasi pemakaiannya yaitu hanya sebanyak 100 kali. Atau jika kalian ingin menggunakan aplikasi lain, bisa cobain Earphone mode off.
4. Ganti Komponen IC
Metode terakhir jika memang semua cara di atas tidak berfungsi, yaitu mengganti komponen IC di lubang headset. Biasa suara Hp tidak muncul karena terjadi konsleting di bagian IC audio.
Jika sudah begitu, mau tidak mau kalian harus bawa ponsel ke tempat service. Biasanya petugas akan menyolder ulang atau bahkan menggantinya dengan yang baru jika kerusakan sudah terlalu parah.
Dengan cara ini maka kalian bisa mengembalikan suara Hp yang hilang.
* * *
Nah seperti itu tadi solusi yang bisa kalian terapkan. Silahkan lakukan cara secara berurutan, apabila cara pertama sudah berhasil, maka tidak perlu ke cara lain.
Itu saja cara mengatasi suara Hp hilang karena headset. Jika berhasil, jangan sungkan untuk berbagi di kometar di bawah. See you!