Cara Menghubungkan IG ke Fb – Seperti yang kita ketahui kalau Facebook sudah mengakuisisi Instagram pada tahun 2012. Jadi bisa dikatakan sekarang Instagram (IG) menjadi bagian dari Facebbok. Sebenarnya kedua platform ini punya jenis yang berbeda.
Itulah kenapa Facebook dan Instagram masih terus eksis sampai sekarang. Mereka terus mengupdate setiap fitur yang ada demi kenyamanan pengguna. Di Instagram, kalian dapat mempostingan foto dan juga video. Terlebih lagi IG sudah bisa diakses melalui Hp dan Pc atau Laptop.
Selain itu kita dapat berteman dengan seluruh orang di dunia. Hal ini bisa juga dilakukan pada platform Facebook. Nah agar proses bisa jadi lebih simpel dan praktis, pihak Facebook memberikan alternatif dimana kalian dapat menghubungkan Instagram ke Facebook.
Ini berfungsi jika kalian ingin postingan IG juga ikut muncul di Facebook. Sehingga hanya dengan sekali upload, semuanya akan terposting dikedua platform yang berbeda. Menarik bukan? lalu bagaimana cara melakukannya? simak rangkuman artikel berikut.
Keuntungan Menghubungkan Akun IG ke FB
Nah dengan menghubungkan akun IG ke FB, kalian akan mendapatkan beberapa keuntungan diantaranya:
- Upload postingan secara otomatis
- Memperbanyak audience IG
- Akun nampak lebih aktif
- Mendapat kemudahan ketika lupa password
Baca Juga: Cara Mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah Gmail
Cara Menghubungkan Instagram ke Facebook
Untuk melakukan trik ini sangatlah mudah, hanya dengan beberapa langkah dan beberapa menit saja akun Instagram sudah terhubung dengan Facebook.
Langsung ikuti langkah-langkah yang Halamantutor buatkan di bawah ini:
1. Pertama silahkan buka aplikasi Instagram di Hp Android atau iPhone.
2. Setelah itu login dnegan email dan kata sandi pribadi.
3. Berikutnya setelah berhasil login, masuk ke bagian Profil lalu tap garis tiga di pojok kanan atas dan pilih Settings.
4. Langkah selanjutnya cari dan buka pengaturan Account.
5. Kemudian kalian gulir ke bawah dan pilih opsi Sharing to other apps. Nah di sini kalian pilih Facebook.
6. Berikutnya kalian akan diminta untuk login ke akun Facebook yang ingin dihubungkan dengan akun Instagram. Silahkan masukkan email dan password Fb.
7. Secara otomatis akun Instagram sudah terhubung dengan akun Facebook.
* * *
Tidak sulit bukan? Nah bukan hanya Facebook, namun kalian juga dapat menghubungkan Instagram ke platform lain seperti Twitter, Tumblr dan lain sebagainya.
Nah untuk menghilangkan atau menonaktifkan tautan akun, kalian tinggal pilih Putus Tautan Akun. Itu tadi cara menghubungkan Instagram ke Facebook. Semoga bermanfaat.