Cara Menampilkan Ruler di Word – Microsoft Word merupakan salah satu bagian dari Microsoft Office yang berfungsi untuk mengolah kata dan angka, misalnya membuat laporan, membuat surat, membuat Skripsi, tugas dan lain sebagainya.
Pasti kalian juga sudah sering menggunakan program ini. Ada banyak fitur-fitur dan tool yang disediakan untuk memudahkan pengguna menghasilkan atau membuat file dokumen yang diinginkan, seperti margin, ukuran kertas, posisi kertas, warna font, ruler atau penggaris dan lain sebagainya.
Nah fitur ruler, sesuai dengan namanya berfungsi sebagai penggaris virtual untuk mengatur paragraf atau tulisan. Dengan begitu akan tampak lebih rapi dan enak dilihat. Kalian bisa bebas menggaris pada posisi mana tulisan akan dibuat.
Fitur ruler akan muncul di bagian atas lembar kerja dan juga bagian kiri lembar karja. Bentuknya sendiri memang mirip dengan penggaris dengan adanya ukuran-ukuran yang bisa kalian pilih. Sebenarnya fitur ini akan secara default muncul ketika kalian mengoperasikan Microsoft Word.
Akan tetapi ada beberapa pengguna yang ternyata, fitur ruler di word nya hilang dan bingung bagaimana cara memunculkan ruler di word. Nah jika kalian salah satunya, simak ulasan dari Halamantutor berikut.
Cara Menampilkan Ruler di Word Semua Versi
1. Memunculkan Ruler di Word Lewat menu View
- Langkah pertama silahkan kalian buka program Microsoft Word di laptop atau PC.
- Berikutnya pada bagian atas silahkan pilih menu View.
- Setelah itu kalian cari opsi Ruler kemudian beri tanda centang pada kotak kecil disampinya.
- Secara otomatis fitur ruler atau penggaris akan muncul.
- Selesai.
2. Menampilkan Ruler di Word Melalui Icon
Nah pada cara kedua ini bisa dikatakan cara paling simpel karena kalian bisa menampilkan rules hanya dengan sekali klik saja. Penasaran? simak langkah berikut:
Baca Juga: Cara Daftar Shopee Affiliate, Syarat dan Keuntungannya
- Sama seperti sebelumnya, kalian bisa dulu dokumen word yang ada.
- Selanjutnya setalah masuk lembar kerja, arah krusor ke pojok kakan atas didekat navigasi scroll.
- Kemudian kalian klik aja icon ruler.
- Dalam sekejap, fitur penggaris langsung tampil kembali.
- Selesai.
Cara Mengganti Satuan Ukuran Ruler
- Silahkan jalankan microsift word di komputer atau laptop kalian.
- Langkah selanjutnya tap menu File di pojok kiri atas lalu kalian pilih menu Options.
- Selanjutnya kalian akan masuk ke halaman Word Options. Nah di sini pilih menu Advanced di bagian kiri.
- Setelah itu pada tampilah sebelah kanan, silahkan kalian scroll ke bawah dan temukan keterangan “show measuriments in units of”
- Setelah itu pada keterang tersebut, silahkan kalian ubah opsinya menjadi satuan yang diinginkan, misal cm, m atau mm.
- Terakhir tekan tombol Ok di bagian bawah untuk menyimpan.