10 Aplikasi Coding Terbaik di Android Untuk Pemula

Aktivitas coding atau ngoding saat ini tidak hanya dilakukan lewat PC atau laptop, karena sudah ada banyak aplikasi coding di Android yang bisa dipakai untuk membuat code editor, seperti HTML, C++ dan masih banyak yang lainnya.
aplikasi coding di android untuk pemula
Di era digital seperti sekarang ini memang mempermudah kita untuk belajar banyak hal termasuk ngoding. Melalui semartphone kalian dapat memperlajari coding dimanapun kapanpun. Terlabih lagi buat para pemula.
Nah buat kalian yang bingung mencari aplikasi ngoding di Hp Android, Halamantutor punya rekomendasi beberapa aplikasi yang bisa kalian coba.

10 Aplikasi Coding di Android Terbaik Untuk Pemula

1. AIDE

Aplikasi pertama untuk belajar code editor di Android bernama AIDE. Aplikasi ini sangat cocok buat kalian yang masih seorang pemula. Kalian akan mendapatkan pelajaran melalui lesson yang sudh disediakan.
Kemudian belajar dari dasar tentang HTML dan lain sebagainya. Tampilannya pun sangat sederhana. Itulah kenapa admin merekomendasikan AIDE buat kalian yang masih awal soal dunia code editor. 

2. Programming Hub

Berikut ada Programming Hub. Ini menjadi salah satu aplikasi coding terbaik di Android. Ada banyak materi beragam yang bisa kalian pelajari. Kesitar 1.800 program ada di aplikasi Programming Hub diantaranya C++, Java, JavaScript, Julia sampai dengan Scala.
Kalau kalian masih awam, bisa cobaik fitur kursus yang membahas berkaitan dunia coding seperti ethical hacking, app development, AI, hingga SEO. Menariknya kalian dapat mengakses secara offline.

3. SoloLearn

SoloLearn punya kursus online yang berisi pembahasan mengenai coding. Materi yang diberikan dari seluruh dunia lho. Di dalam aplikasi ini beberapa materi yang bisa kalian pelajari seperti Python, SQL, HTML, CSS, Java, Swift, JavaScript,  , Ruby, C++, hingga PHP.
NAntinya kalian bisa membagikan hasil dari materi coding yang dipelajari. Aplikasi SoloLearn akan sangat cocok untuk kalian yang punya jiwa kompetitif. Kalian bisa unduh gratis di Google Play Store.

4. Grasshopper

Aplikasi ngoding di Android selanjutnya adalah Grasshopper Apk yang bisa digunakan secara gratis untuk belajat dunia code editor. Aplikasi ini terfokus untuk pembelajaran JavaScrip mulai dari variabel, loop, dan function.
Sehingga sangat cocok dipakai untuk pemula. Mode drag dan drop juga sederhana dan mudah digunakan. Terdapat mode dimana kalian harus menyelesaikan soal dan jika berhasil akan mendapatkan sertifikat.

5. Mimo

Dengan aplikadi Mimo, kalian akan mendapatkan materi coding dan teknologi, mulai dari JavaScript, Java, HTML, Python, CSS, C++, SQL, PHP, SQL, Swift, sampai dengan Kotlin. Maka tak heran jika Mimo menjadi salah satu aplikadi coding di Hp Android terbaik.
Bukan hanya terbaik, namun cocok juga untuk anak dan pemula karena memiliki interface yang simpel sekaligus user-friendly. Sehingga semakin tertarik untuk terus menerus melakukan coding.

6. DroidEdit Free

Ada lagi aplikasi selanjutnya yang admin tawarkan yaitu DroidEdit Free. Materi yang bisa kalian pelajari di dalam aplikasi ini cukup lengkap seperti  C++, C#, Java, HTML, CSS, Javascript, Python, Ruby, Lua, LaTeX, dan SQL.
Terdapat fitur undo dan redo yang sangat berguna jika terjadi kesalahan dalam membuat code editor. Jadi gak perlu takut salah ngoding.

7. TurboEditor

Kalian mencari aplikasi code editor di smartphone yang simpel namun punya fitur lengkap? maka admin sarankan untuk coba aplikasi TurboEditor. Aplikasi ini tersedia gratis di Google Play Store dengan berbagai fitur dan materi Syntax.
Diantaranya HTML, XHTML, CSS, LESS, JS, PHP, PYTHON. Bukan hanya mobile, namu bisa juga dioperasikan di tablet. Salah satu fitur yang menarik adalah Auto mode yang akan menyimpan file otomatis ketika kita keluar dari aplikasi.

8. Anwiter

Di download lebih dari 1 juta pengguna, Anwiter bisa jadi pilihan untuk kalian para code editor pemula. Saat kalian baru pertama mengguna aplikasi ini saja, kalian akan dijelaskan tool-tool yang ada di dalamnya.
Menariknya lagi ukuran dari aplikasi Anwiter sangat ringan sebagai aplikasi coding yaitu tidak sampai 5 MB. Meskipun begitu, kalian masih bisa menikmati fitur seperti JavaScript, HTML, CSS, C / C ++, Java, SQL, Python, LaTeX.

9. Quick Edit

Selanjutnya coba pakai aplikasi Quick Edit jika kalian ingin belajar ngoding. Selain dipakai untuk membuat code program, aplikasi juga dapat membuka file source code dan normal text file.
Maka tidak heran jika di Play Store saja aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 10 juta pengguna. Jadi silahkan coba aplikasi Quick Edit.

10. Dcoder

Terakhir ada aplikasi coding untuk Android garapan Works on your device bernama Dcoder. Kemampuan aplikasi ini tidak perlu diragukan lagi, materi koding yang ada di dalamnya cukup lengkap dan bisa dipelajari untuk pemula.
Bahasa program yang bisa dipelajari seperti C, C++, Java, Php, JavaScript, Node.js dan lain sebagainya. Jika kalian belum paham menggunakan aplikasi Dcoder, kalian bisa menonton video tutorial di channel resminya.
                        *                                        *                                        *
Nah itulah tadi rekomendasi 10 aplikasi coding terbaik di Android untuk pemula. Melalui aplikasi-aplikasi tersebut, kalian akan belajar tentang bahasa pemprograman tahap demi tahap. Mulai dari dasar sampai dengan membuta code kalian sendiri. Semoga bermanfaat!

Leave a Comment